Just a simple blog created by an ordinary man, form University of Singaperbangsa Karawang Aditya Rizky Sanjaya

QUIZ PTI 1

QUIZ PTI 1

Keyboard DVORAK dan QWERTY
1.      Keyboard DVORAK 
Keyboard DVORAK (1932), dimana susunan hurufnya disusun sedemikian rupa sehingga tangan kanan dibebani lebih banyak pekerjaan dibanding dengan tangan kiri. Selain itu, tata letak Dvorak dirancang agar 70 persen dari ketukan jatuh pada home row, sehingga bisa mengurangi kelelahan karena pengetikan (lebih ergonomik). Sejumlah percobaan menunjukkan bahwa tata letak Dvorak lebih efisien 10-15 persen dibanding dengan tata letak QWERTY
.
2.      Keyboard QWERTY
Tata letak keyboard QWERTY ini ditemukan oleh Scholes, Glidden dan Soule pada tahun 1878, dan kemudian menjadi standar mesin tik komersial pada tahun 1905. QWERTY diambil dari 6 huruf berurutan pada baris kedua dari tombol alfanumerik tersebut. Keyboard QWERTY didesain sedemikian rupa sehingga key yang paling sering ditekan terpisah letaknya sejauh mungkin, sehingga bisa meminimalkan kemacetan pada saat mengetik (pada mesin ketik mekanik). Meskipun tata letak QWERTY sangat luas pemakaiannya, tetapi memiliki beberapa kelemahan dan ketidakefisienan. Misalnya, 48 persen dari gerakan diantara huruf yang berurutan harus dilakukan dengan sebuah tangan. Hanya 32 persen ketukan yang dilakukan pada home row (baris awal dari posisi jari pada keyboard). Beban tangan kiri lebih besar dari tangan kanan (56 persen). Contoh paling nyata dari ketidakefisienan tata letak QWERTY adalah pengetikan huruf ‘a’ yang cukup sering dipakai, tetapi harus dilakukan oleh jari kelingking yang paling lemah.
Keyboard Qwerty yang umumnya digunakan memiliki 4 bagian yaitu :
-          Typewriter Key
Tombol utama dalam keyboard, yang terdiri atasa alfabet dan tombol tombol lainnya : Backspace, Capslock, Delete, esc, end, enter, tab, home, insert, page up dan page down yang masing masing memiliki fungsi tersendiri.
-          Numeric Key
Tombol ini umumnya terletak disebelah kanan keyboard, Tombol ini terdiri atas angka dan arrow key (tombol arah). Jika lampu indikator num lock menyala maka tombol ini berfungsi sebagai angka.
-          Function Key
Tombol ini terletak pada baris paling atas, tombol fungsi ini ini terdiri dari F1 s/d F12. Fungsi tombol ini berbeda-beda tergantung dari program komputer yang digunakan.

-          Special Function Key
Tombol ini terdiri atas tombol Ctrl, Shift, dan Alt. Tombol akan mempunyai fungsi bila ditekan secara bersamaan dengan tombol lainnya.

Sumber :

Macam-macam Teknologi pada Scanner

1.      Optical Character Recognition (OCR) 

OCR yaitu suatu teknologi yang dapat membaca teks dari hasil scan. walaupun format dari hasil scan itu berbentuk jpg, tp bisa diedit melalui software OCR ini.

2.      Digital Mark Recognition (DMR)

Teknologi pada sebuah scanner yang mampu membaca suatu data dari hasil mark(penandaan).
contohnya pada scanner pengenal hasil ujian.scanner DMR ini banyak digunakan untuk kepentingan2 pendidikan sebagai pemeriksa hasil ujian.

3.      OpScan
yaitu merupakan suatu scanner yang mampu memproses data secara cepat dan juga efisien waktu. scanner ini mempunyai teknologi DMR ataupun OMR sebagai scanner pembacaan/pengenalan data melalui hasil mark.

4.      OMR
OMR kependekan dari Optical Mark Recognition, seringkali juga disebut Optical Mark Reader adalah teknologi data entri yang menangkap data dari yang ditandai oleh manusia seperti ujian, survei, biodata. Answer Sheet adalah lembar jawaban yang akan dipindai, di Indonesia lazim disebut LJK (Lembar Jawaban Komputer).
Sekolah menggunakan OMR untuk evaluasi soal-soal pilihan ganda dalam berbagai ujian. Banyak perusahaan menggunakan OMR untuk tes rekrutmen pegawai mereka.
Beberapa negara menggunakan OMR untuk mendukung Sistem Tabulasi dalam Pemilu (Pemilihan Umum) untuk mendapatkan perhitungan cepat (Quick Count).
OMR adalah salah satu yg tercepat, metode teraman untuk entri data sampai saat ini.
Manfaat OMR antara lain karena Kemudahan, Kecepatan, dan Kehandalan input data, sehingga ujung-ujungnya akan mengefektifkan biaya.
5.      MICR
Magnetik Ink Character Recognition magnetik atau MICR, adalah pengenalan karakter teknologi yang digunakan terutama oleh industri perbankan untuk memfasilitasi pemrosesan cek dan membentuk nomor routing dan nomor rekening di bawah cek. MICR (pengenalan karakter tinta magnetik) juga biasa digunakan untuk memverifikasi keabsahan atau keaslian dokumen kertas, terutama untuk memeriksa. Tinta khusus, yang sensitif terhadap medan magnet, yang digunakan dalam pencetakan karakter tertentu pada dokumen asli. Informasi dapat dikodekan dalam karakter magnetik.

sumber :



1.      ASR (Auto Speech Recognition)
ASR adalah teknologi pengenalan suara atau teknologi yang menjadikan suara sebagai alat input.
gelombang suara tersebut nantinya berfungsi untuk mengaktifkan suatu perintah atau meminta suatu data cukup menggunakan suara sebagai data yang diinput.

2.      CCD
CCD singkatan dari Charged Coupled Device. Pada dasarnya, ini adalah jenis sensor pencitraan yang sama ditemukan di dalam kamera digital. CCD menggunakan lensa sebenarnya untuk mereduksi gambar penuh ke sensor pencitraan. Metode ini sangat bagus untuk menangkap rincian resolusi sangat tinggi bersama dengan ruang warna melebar.
Hal ini karena detail halus dalam jenis CCD scanner yang membuat pilihan pemindai untuk resolusi grafis yang lebih tinggi dan aplikasi artistik. Ini adalah umum untuk melihat jenis CCD scanner yang digunakan untuk scan AEC atau tehnikal juga.
Manfaat lain untuk pemindaian CCD adalah lebih mendalam pada area pencitraan. Hal ini berguna jika Anda berencana untuk memindai banyak lembaran terlipat. Dengan teknologi CCD, lipat garis dapat ditweak sedikit melalui software scanning sehingga garis lipatan tidak tampak sebagai gambar pada banyak file yang dipindai. Scanner CCD juga memiliki kemampuan untuk memindai “mount” atau asli tebal.

sumber:

Resolusi pada Layar Monitor
1.      CGA (Colour Graphics Adapter): 640pixel x 200pixel 
2.      EGA (Enhanced Graphics Adapter): 640pixel x 350pixel 
3.      VGA (Video Graphics Array): 640pixel x 480pixel 
4.      XGA (Extended Graphics Array):1024pixel x 768pixel
5.      SXGA (Super Extended Graphics Array): 1280pixel x 1024pixel 
6.      UXGA (Ultra Extended Graphics Array): 1600pixel x 1200pixel, semakin besar resolusi, semakin baik pula gambar yang dihasilkan pada monitor. 
sumber :
http://12146ifunsika.blogspot.co.id/2012/10/penjelasan-tentang-cga-ega-vga-xga-sxga.html


Omnidirecional, Unidirectional, Noise Canceling,dan Echo Canceling
1.      Omnidirectional
Teknologi ini merupakan teknologi untuk menangkap suara dan merekam suara dari segala arah.
2.      Unidirectional
Teknologi ini kebalikan dari Omnidirectional, pada teknologi ini penangkapan suara hanya dari satu arah dan tidak terlalu sensitif dari suara2 disekitarnya.
3.      Noise Canceling
Noise Canceling yaitu teknologi untuk meredam suara. artinya suara yang dihasilkan akan diminimalisir sehingga mengurangi kebisingan.
4.      Echo Canceling
Echo Canceling yaitu teknologi untuk meminimalisir atau mengurangi gema dari hasil audio.
sumber:
Macam-macam Teknologi Suara
1.      THX 
THX yaitu nama produk speaker untuk komputer. produk ini mengutamakan kualitas audio/ kualitas suara yang dihasilkan.
2.      DDS (Dolby Digital Sound)
DDS yaitu teknologi suara yang dipakai untuk pembuaran film dalam bentuk kepingan DVD, CD atau juga bioskop.
3.      DTS
Dts merupakan suatu produk dari perusahan audio dan audio tersebut diformat kedalam bentuk Blue-Ray
sumber:



Teknologi Passive Matrix dan Active Matrix
1.      Passive Matrix
Passive Matrix adalah teknologi penampilan warna dengan menggunakan sebuahlapisan Liquid Crystal Diode (LCD) di atas kisi-kisi kawat untuk memberikan daya pixel ketika dialuri arus listrik. Passive matrix menggunakan kisi-kisi logam untuk menghidupkan piksel, terlalu mahal dan lambat, jarang dipakai.


2.      Active Matrix
Sama halnya seperti passive Matrix, pada Active Matrix ini juga layar panel datar diletakan diatas kisi-kisi kawat. tapi perbedaannya pada Active Matrix ini, arus listrik dialirkan ke berbagai sisi pada kisi-kisi kawat. sehingga tampilan yang dihasilkan lebih cerah dan dapat dilihat dari segala arah. berbeda dengan passive matrix yang hanya cuma dari satu arah.Active Matrix Organic Light Emitting Diodes (AMOLED) adalah kelanjutan dari OLED. AMOLED menggunakan matriks aktif dari teknologi TFT LCD dan mengkombinasikan hal tersebut dengan elemen-elemen organik. Teknologi ini memiliki kontras layar yang sangat baik yang berdampingan dengan teknologi layar sentuh saat ini. Perangkat-perangkat mobile high-end saat ini memang terhitung sedang melakukan transformasi. Setelah penggunaan AMOLED, banyak para vendor yang tertarik untuk memanfaatkan Super AMOLED sebagai teknologi untuk perangkat berlayar tipis. Ia mampu mengurangi refleksi cahaya dan menampilkan performa yang baik di luar ruangan. Perkembangan layar hingga ke teknologi layar sentuh saat ini seperti belum akan berhenti. Dan akan semakin banyak perangkat yang akan memiliki tampilan layar yang lebih baik di masa depan. Kebanyakan LCD adalah matriks aktif.
sumber:


Jenis-jenis Printer

1.      Printer Dot Matrix
Printer Dot Matrix merupakan printer yang menggunakan pita sebagai alat percetakan. Karena menggunakan pita untuk menampilkan output ke kertas, hasil percetakan printer dengan dot matrix agak kasar dan kurang bagus. Dengan menggunakan printer ini, cetakan dapat langsung dirangkap dengan karbon. Sebab sistem pencetakannya masih menggunakan sistem ketukan. Berhubung menggunakan pita sebagai sumber warnanya, maka warna yang dapat dihasilkan pun tidak bervariasi. Hanya hitam, biru, dan merah saja. Dan jarang sekali yang dapat menggunakan ketiga warna ini secara sekaligus.

Resolusi cetaknya masih sangat rendah, karena gambar yang tercetak akan terlihat seperti titik-titik yang saling berhubungan.
Kecepatan kinerja printer jenis ini diukur dengan jumlah karakter yang bisa dicetak per detik dengan satuan cps (character per second). Beberapa printer jenis ini berkecepatan 500 cps.
Untuk menghubungkan dengan CPU masih menggunakan port pararel.
Meskipun saat ini teknologi printer sudah semakin canggih, namun printer dot matrix masih diproduksi. Sebab printer dot matrix dapat digunakan untuk mencetak dokumen tembusan, yang biasanya digunakan untuk membuat kwitansi, bon, dan dokumen keuangan lainnya.

Kelebihan :
- Dapat mencetak rangkap sekaligus.
- Dapat mencetak ukuran kertas yang lebar.
- Biaya printer dan tinta (Pita) murah.

Kekurangan :
- Dpi dan ppm rendah
- Geraknya sangat lamban
- Suaranya berisik ketika bekerja
- Warna yang dihasilkan tidak bervariasi.

2.      Printer Ink Jet - Desk Jet - Bubble Jet

Inkjet Printer adalah alat cetak yang menggunakan tinta untuk mencetak. Inkjet yang tersedia di pasaran saat ini memiliki kemampuan untuk mencetak sampai ukuran kertas yang sangat besar, dan dengan kualitas yang sangat baik.

Resolusi printer inkjet saat ini dapat mencapai 5760×1440 dpi. Pada printer jenis Ink jet menggunakan teknologi dor on demand, yaitu dengan cara menyemprotkan titik titik kecil tinta pada kertas melalui nozzle atau lubang pipa yang sangat kecil. Teknologi lainnya yang dikembangkan oleh produsen printer seperti Canon dan HP dengan menggunakan panas, panas tersebut dapat membuat gelembung-gelembung tinta sehingga jika semakin panas akan semakin menekan tinta ke nozzle yang ditentukan dan tercetak pada kertas. Karena menggunakan tinta cairan hasil cetaknya menunggu beberapa detik agar bisa kering.


Jenis printer ink jet ini penempatan dan pengisian tintanya bisa dimodifikasi dengan teknik infus, yaitu dengan menambahkan tabung tinta khusus pada bagian luar printer dan disambung dengan selang kecil untuk dihubungkan pada bagian pencetak di mesin printer.

 Kelebihan:
- Dpi & ppm lebih tinggi dari pada dot matrik
- Lebih mudah mencetak gambar dan warna
- Kemampuan mencetak sampai kertas yang lebar dengan kualitas yang baik

  Kekurangan :
- Tidak dapat mencetak rangkap
- Biaya operasional lebih mahal
- Waktu mencetak menjadi lebih panjang



3.      Printer Laser Jet

LaserJet merupakan jenis printer yang paling bagus kualitasnya di banding dua jenis printer sebelumnya. Alat mencetaknya tidak menggunakan tinta melainkan menggunakan bubuk toner dan pencetakan menggunakan infra merah.

Printer ini juga menawarkan kecepatan pencetakan yang tinggi. Bahkan mesin yang tergolong kelas rendah dari golongan laser inipun masih memiliki kecepatan yang tinggi dibandingkan dengan printer Ink Jet atau Dot Matrix. Minimal dua kali lebih cepat dari printer inkjet. Kerja printer laser mirip dengan mesin fotocopy, yaitu menggunakan photographic drum. Kualitas cetakan yang dihasilkan selain cepat juga cukup tajam.
Printer laser sangat tepat digunakan bagi mereka yang frekuensi mencetaknya sangat tinggi. Biasanya adalah perkantoran perkantoran. Namun, tidak menutup juga home user menggunakan printer laser. Hanya saja untuk printer laser berwarna yang kualitasnya sama dengan inkjet, harganya dapat dua kali lebih besar dari printer inkjet itu sendiri.

Kelebihan :
- Dpi, ppm sangat tinggi
- Efisien untuk mencetak hitam putih
- Kapasitas warna lebih banyak dibanding printer indoor lainnya.
- Kemampuan mencetak yang sangat cepat

Kekurangan :
- Biaya operasional tinggi
- Tidak dapat digunakan secara terus menerus.


4.      Impact Printer

Impact printers adalah jenis printer yang memaksa print heads untuk mentransfer tinta ke media cetak dengan cara print heads menekan tinta sampai menyentuh kertas, mirip dengan cara kerja mesin tik. Impact printer menggunakan print heads yang berisi sejumlah pin metal. Beberapa print heads hanya memiliki 9 pin untuk menghasilkan titik – titik yang akan membentuk karakter. Dan sebagian printer memiliki 24 pin untuk menghasilkan resolusi yang lebih baik. Selain itu jenis printer ini terbatas pada pencetakkannya yang bersifat monochrome dengan huruf tunggal pada setiap waktu cetak.
sumber:

JENIS-JENIS MONITOR
1.                         1.      Monitor LCD (Liquid Cristal Display)

Tidak seperti Monitor CRT yang menggunakan tabung hampa, Monitor LCD menggunakan media cairan kristal. Cara Kerja Monitor LCD itu dengan cara memancarkan sinar melalui kristal cair, yang kemudian dipancarkan secara elektrik sehingga membentuk sebuah panel-panel kecil yang datar. Monitor LCD komputer ini dari segi bentuk menggunakan teknologi Flat Panel Display atau monitor berlayar datar. LCD memiliki kemampuan resolusi yang lebih tinggi dibandingkan monitor CRT. Dengan bentuk yang ramping dan pipih penggunaan monitor LCD dipadukan dikomputer portable atau laptop. 
2.      Monitor LED (Light Emitting Diode)

Monitor LED memiliki bentuk seperti Monitor LCD namun monitor LED lebih ramping. Monitor LED memunculkan sebuah tampilan pada layar menggunakan emisi cahaya. Monitor LED menggunakan teknologi LED backlight. LED lebih efisien mengeluarkan cahaya. Kelebihan monitor LED dari segi konsumsi daya listrik monitor LED lebih hemat daripada monitor LCD.  Namun kelemahan monitor LED yaitu harga lebih mahal daripada monitor LCD.
      
3. Monitor Plasma


Monitor Plasma merupakan monitor yang menggunakan gas neon atau xenon yang diletakkan diantara dua lapisan plat kaca. Pada lapisan gas di aliri listrik yang memberi reaksi berupa penciptaan pixel. Kualitas gambar lebih baik karena dalam proses pembuatan gambar dilakukkan secara langsung tanpa harus diuraikan terlebih dahulu. Monitor Plasma menggunakan teknologi gabungan, antara CRT dengan LCD. Hal ini membuat kitipisan Monitor Plasma menyerupai Monitor LCD dan sudut pandang pun luas seperti Monitor CRT.
4.      CRT (Chatode Ray Tube)


Monitor CRT merupakan monitor menggunakan media tabung sinar katoda atau kebanyakan orang menyebutnya dengan monitor tabung. Monitor CRT dibuat menggunakan tabung hampa untuk layarnya. Monitor CRT mirip dengan jenis televisi tabung. Cara kerja monitor CRT yaitu dengan memancarkan sinar elektron ke sebuah titik-titik kecil di layar. Sinar tersebut menampilkan sisi terang jika diperkuat, sedangkan untuk diperlemah untuk sisi yang gelap. Monitor CRT lebih murah ketimbang jenis-jenis monitor komputer yang lainnya. Namun monitor CRT ini berukuran cukup besar membuat tempat diletakkannya monitor tersebut haruslah luas.

                  Macam-macam Teknologi pada Prosesor
1.      SSE, SSE2, SSE3
SSE (Streaming SIMD Extension ) : SSE ialah microprocessor yang dibuat oleh Intel Corporation, yang diperkenalkan pada bulan Februari 1999. SSE merupakan set pengembangan yang lebih besar dari instruksi SIMD, dengan dukungan floating point 32 bit dan penambahan set register-register vektor 128 bit, yang memudahkan operasi SIMD dan FPU dalam waktu yang bersamaan.
SSE2 (Streaming SIMD Extension 2) : SSE2 ialah yang juga mengembangkan instruksi-instruksi MMX sehingga dapat beroperasi pada register XMM 128 bit. SSE dan SSE2 merupakan teknologi eksklusif yang hanya terdapat pada prosesor Intel.
SSE3 (Streaming SIMD Extension 3) : SSE3 ialah yang merupakan perkembangan dari SSE2, SSE3 memiliki 13 tambahan instruksi baru, atau dengan kata lain SSE3 memiliki 13 instruksi lebih banyak daripada SSE2. Teknologi SSE3 ini diberi nama sandi Prescott New Instruction (PNI), pertama kali diterapkan dan diperkenalkan pada revisi prosesor Prescott(golongan Pentium 4).

2.      3Dnow
3DNow ialah set instruksi yang dikembangkan oleh AMD dan merupakan set insruksi alternatif dari intel SSE.teknologi processor ini memungkinkan untuk melakukan pengolahan vektor secara sederhana,yang meningkatkan kinerja grafis secara intensif.

3.      NX bit 
NX bit adalah teknologi yang digunakan dalam CPU untuk memisahkan daerah memori untuk digunakan baik oleh penyimpanan instruksi prosesor (atau kode) atau untuk penyimpanan data, fitur yang biasanya hanya ditemukan di Harvard arsitektur prosesor. Namun, bit NX sedang semakin digunakan dalam konvensional arsitektur von Neumann prosesor, untuk alasan keamanan.

4.      Power Now
PowerNow ialah teknologi yang digunakan oleh AMD untuk mengurangai kecepatan kerja prosesor dalam upaya menghemat energi (power). Teknologi ini biasanya diaplikasipan pada prosesor mobile yang biasa digunakan untuk laptop. Pada saat prosesor dalam kondisi idle atau loading minimal, secara otomatis clock speed dan Vcore prosesor menurun, yang berakibat kebutuhan atau konsumsi daya listrik menurun sehingga dapat menghemat penggunaan listrik dalam batere, dan laptop dapat bertahan beroperasi lebih lama. Selain itu, tingkat kebisingan kerja (misalnya suara kipas) dan panas yang ditimbulkan oleh laptop juga akan berkurang, serta dapat memperpanjang umur prosesor.
5.       Cool’n’Quiet
Cool’n'Quiet ialah teknologi yang digunakan oleh AMD untuk mengurangai kecepatan kerja prosesor dalam upaya untuk menghemat energi (power) listrik. Teknologi ini biasanya diterapkan pada prosesor desktop. Oleh AMD, diaplikasikan pertama kali pada prosesor keluarga Athlon 64.

6.      Hyper Threading
Hyper Threading ialah suatu pengertian tentang procesor yang memiliki core tunggal / satu yang dapat menjalankan/ bekerja secara bersamaan, intinya seperti ini jika C. Ronaldo hanya bisa mendrible bola dan menendang secara akurat/efektif hanya dengan kaki kananny, tapi beda lagi dengan G. Bale, yang kadang juga bisa mendrible bola dengan kaki kanan dan menendang dengan kaki kanan walaupun secara efektif kaki kiri dia lah yang dominan.

7.      Dual Core
Dual Core ialah merupakan sebuah nama teknologiprocessorberarsitektur dua inti atau jugadisebut 2 otak bukan sebuah jenis atau merek dari prosesor, Dual core bisa juga diartikan 2 prosesor yangdigabung menjadi satu prosesor.Teknologi Dual Core menghasilkan-Intel : Intel Pentium D, Intel Celeron Dual Core, Intel Pentium dual core (Intel Core Duo), IntelCore 2Duo.

8.      Speedstep
SpeedStep ialah nama salah satu seri teknologi milik perusahaan Intel yang diterapkan pada berbagai jenis produk prosesornya. Namun, tidak semua prosesor produk Intel memiliki teknologi ini. SpeedStep merupakan teknologi yang memungkinkan sebuah prosesor dapat diubah clock speed-nya menjadi lebih rendah dari clock speed aslinya. Pengubahan besarnya clock speed ini bisa dilakukan dengan menggunakan software.

9.       Hyper Transport
Istilah HyperTransport sebelumnya dikenal dengan nama Lightning Data Transport (LDT) ialah saluran komunikasi dua arah (bidirectional) yang berfungsi untuk mentransmisikan data yang bersifat paralel maupun serial yang memiliki bandwidth tinggi dengan tingkat latency (penghambatan) yang rendah. Teknologi ini diperkenalkan pada tanggal 2 April 2001. Banyak perusahaan Intenasional yang memanfaatkan teknologi ini. AMD adalah salah satu perusahaan yang menggunakan dan menerapkan teknologi HyperTransport pada prosesor golongan x86.Sedangkan Intel, pesaing AMD, tetap menggunakan Font Side Bus dan tidak mengadopsi teknologi HyperTransport untuk diaplikasikan pada prosesor produksinya. 

10.   MMX
MMX ialah sebuah teknologi hasil karya perusahaan Intel. Pada awalnya,
istilah MMX dikabarkan merupakan kependekan dari MultiMedia eXtension atau Multiple Math atau Matrix Math eXtension. Namun pihak Intel secara resmi menolak pengertian tersebut, dan mengatakan bahwa MMX bukan singkatan apapun juga. MMX ialah trademarked (cap/merk dagang) Intel, yang mengandung pengertian atas peningkatan prosesor dalam kompresi & dekompresi video, manipulasi gambar, enkripsi,pemrosesan Input/Output.

Sumber:

Tipe Bus pada Komputer
1.      ISA
Industry Standard Architecture adalah sebuah arsitektur bus kecepatan rendah yang sudah sangat tua. Diperkenalkan oleh IBM PC 5150 pada Agustus 1981. Ada dua jenis ISA 16-bit dan ISA 18-bit.

2.      EISA
Extented Industry Standard Architecture adalah serial bus I/O yang diperkenalkan pada tahun !988 sebagai respon atas peluncuran bus MCA oleh IBM. Bus EISA dapat menangani data hingga 32 bit pada kecepatan 8,33MHz sehingga transfer rate maksimum yang dapat dicapainya adalah 33 MByte/sec.

3.      PCI
Peripheral  Component Interconnect adalah bus dengan lebar jalur 32 bit yang normalnya berjalan pada 33 MHz,bus ini terdapat baik pada chipsest north bridge atau pada I/O controller.

4.      AGP
Bus yang berjalan pada jalur 32 bit yang didesain khusus untuk kartu grafis / video card.

5.      FireWire
Bus 1394 adalah bus yang berkecepatan tinggi yang sangat populer karena kecepatannya. Selain untuk perangkat computer juga banyak digunakan pada perangkat elektronik lainnya seperti kamera digital, VCR dan TV.

6.      USB
Bus yang diperuntukan bagi perangkat berkecepatan rendah seperti keyboard, mouse dan printer karena tidak akan efisien jika perangkat berkecepatan rendah dipasang pada bus berkecepatan tinggi seperti PCI. Salah satiu keuntungannya adalah tidak harus membuka casing untuk memasang peralatan I/O.

7.      PCI-Express
Modul slot ekspansi yang didesain untuk menggantikan PCI bus yang lama. PCI Express memiliki 16x adan 32x, tidak seperti PCI biasa dengan system komunikasi parallel.

8.      Bus Lokal VESA
(Biasanya disingkat VL-Bus atau VLB) telah banyak digunakan di komputer pribadi. VESA (Video Electronics Standards Association) Bisnis Lokal bekerja bersama bus ISA, melainkan bertindak sebagai saluran berkecepatan tinggi untuk memori-mapping I / O dan DMA, sedangkan ISA bus menangani interrupts dan port-dipetakan I / O.

sumber:
http://ewiind182.blogspot.co.id/2012/06/vesa-local-bus.html
                  Jenis-jenis Komputasi Modern
1.      Komputer Awan
Komputasi awan/ Cloud Computing ialah merupakan teknologi terkini dimana user dapat mengunakan produk/ service dengan berbasis internet. Sebenarnya Cloud Computing / Komputasi Awan terdiri dari banyak pusat-pusat pengolahan datacenter yang terdiri dari perangkat kecil yang disusun sedemikian rupa dalam jumlah yang besar untuk diakses dengan teknologi internet.

2.      Komputasi Hijau
Komputasi Hijau ialah merupakan komputer yang ramah lingkungan yang bertujuan untuk menghemat energy komputer, dan mengurangi pemakaian serta sebuah penghematan yang paling penting adalah sebagai usaha untuk mengurangi pemakaian bahan berbahaya pada produk.

3.      Komputasi Kuantum
Komputasi kuantum ialah alat hitung yang menggunakan sebuah fenomena mekanika kuantum, misalnya superposisi dan keterkaitan, untuk melakukan operasi data. Dalam komputasi klasik, jumlah data dihitung dengan bit; dalam komputer kuantum, hal ini dilakukan dengan qubit. Teknologi ini adalah salah satu hasil dari "applied Physic"(fisika terapan).

4.      Komputasi Optik
Komputasi Optik ialah merupakan salah satu teknologi menggunakan cahaya untuk menghidupkan komputer dalam bahasa teknik dinamakan opto-elektronik. Jadi komputer tidak menerima arus listrik. Cahaya jauh lebih cepat dibandingkan listrik. Jaringan serat optik yang menggunakan fiber glass setipis rambut, bukan kawat tembaga, dapat memindahkan informasi 3.000 kali lebih cepat dibanding jaringan konvensional. Meski demikian sinyal optik ini menjadi lemah saat harus diproses oleh chip silicon. Penanggulangannya yaitu menggunakan chip optik yang dapat beroperasi pada bandwith tinggi, sehingga mampu memindahkan film, game dan file multimedia.

5.      Komputasi DNA
Komputasi DNA ialah suatu bentuk komputansi yang menggunakan DNA ,biokimia dan biologi molukuler , bukan tradisional berbasis silikon komputer teknologi. Komputasi DNA, atau, lebih umum, komputansi biomolukuler , adalah yang cepat berkembang bidang interdisipliner. Penelitian dan pengembangan di daerah ini menyangkut teori, eksperimen, dan aplikasi komputasi DNA.

6.      Komputasi Pararel
Komputasi Paralel ialah melakukan proses perhitungan/komputasi dengan menggunakan 2 atau lebih processor dalam suatu komputer yang sama atau komputer yang berbeda dimana dalam hal ini setiap instruksi dibagi kedalam beberapa instruksi kemudian dikirim ke processor yang terlibat komputasi dan dilakukan secara bersamaan. Maka itu disebut Paralel, karena suatu instruksi diproses oleh beberapa processor. Cara kerja seperti ini tentunya akan mempercepat dan memperingan kerja komputer. Komputer yang melakukan kerja komputasi paralel disebut komputer paralel.

7.      Komputasi Vektor
Komputasi Vektor ialah teknologi processor vektor atau teknologi processor array sebagai central procesing unit “CPU” mengimplementasikan instruksi yang beroperasi pada satu dimensi vektor data.

sumber:
http://it4dummy.blogspot.co.id/2014/11/teknologi-komputasi.html

Macam-macam Port I/O pada Komputer 

1.      COM (Comunication port)
Adalah alat yang menghubungkan dan mentransfer suatu informasi dari suatu komputer dengan perangkat lain.

2.      Pararel
Port paralel atau biasa disebut port LPT bekerja  atas dasar 8 bit per waktu .Cocok untuk pengiriman data dengan cepat ,tetapi dengan kabel yang pendek ( tidak lebih dari 15 kaki ) .Umumnya di gunakan untuk printer paralel ,hard disk ekternal ,dan Zip drive.konektor yang di gunakan adalah DB – 25 yang terdiri 25 pin.

3.      USB
Merupakan port yang akhir-akhir ini sangat populer dan dapat di gunakan untuk menghubungkan berbagai peranti seperti kamera digital,camcorder,Zip drive ,scanner,joystick,dan printer .Dan menawarkan kecepatan yang tinggi di bandingkan dengan port serial  maupun paralel

4.      SCSI ( Small Computer System Interface)
Merupakan jenis port yang memungkinkan koneksi antar peranti dalam bentuk  sambung menyambung .port ini menawarkan kecepatan yang lebih tinggi  daripada port serial maupun paralel.Kecepatan transfernya adalah 32 bit per waktu .Biasa di gunakan  untuk menghubungkan hard drive,scanner,printer,dan tape tape drive.

5.      Infrared
Port ini digunakan untuk mendukung hubungan tanpa kabel .Misalnya digunakan untuk menghubungkan mouse dengan memakai sinar inframerah sebagai media transmisi

6.      Serial
Biasa digunakan untuk melakukan transmisi data yang berorientasi pada pengiriman  sebuah bit per waktu .Karena sifatnya yang demikian ,pengiriman  data yang berjalan lambat .Biasa digunakan untuk  mengoneksikan peranti seperti printer serial,mouse,modem,PLC ( Programmable Logic Controller ) ,pembaca kartu magentik,dan pembaca barcode.port ini sering dinyatakan dengan nama port COM .Konektor yang di gunakan adalah RS – 232C dengan 9 pin atau 25 pin.


7.      HDMI (High-Definition Multimedia Interface)
Adalah salah satu peralatan audio atau video digital tanpa kompresi yang didukung oleh industri.

8.      1394 Port
Adalah standar interface serial bus untuk komunikasi berkecepatan tinggi dan isochronous real-time transfer data, sering digunakan oleh komputer pribadi, serta audio digital, video digital, otomotif, dan aplikasi aeronautika.

sumber:
http://torao-rizkyabadi08.blogspot.co.id/2014/11/teknologi-port-io.html

Macam-macam Slot Ekspansi pada Motherboard 
1.      VGA Card (Video Graphics Accelerator)
VGA Card ialah merupakan bagian komputer, di dalam CPU yang berperan penting untuk menampilkan output process ke monitor. Tanpa VGA card, layar komputer tidak akan menampilkan apa-apa alias blank. VGA card sendiri ada yang berupa slot tambahan ataupun bawaan produsen motherboard atau disebut juga VGA on board.

2.      Sound Card
Sound Card ialah perangkat keras computer yang berfungsi untuk mengolah data berupa audio atau suara. Sound card memiliki format tata suara yang mendukung system keluaran suara, misalnya sound yang memiliki 4 chanel harus menggunakan speaker aktif dengan 4 speaker dan 1 subwover untuk mendapatkan hasil yang optimal

3.      LAN Card 
LAN Card ialah merupakan penghubung antara system computer dengan kinerja computer lain atau dapat dikatakan LAN CARD merupakan sinyal untuk saling berbagi antara computer satu dengan computer yang lain. Prinsip kerja LAN CARD adalah menerima sinyal dari computer lain kemudian mentranmisikan kedalam masukan yang akan diolah menjadi data, begitu sebaliknya. LAN CARD dapat digunakan untuk menghubungkan system computer satu dengan computer lain melalui perantara HUB sehingga dalam area tersebut membentuk suatu jaringan computer.

4.      Multimedia Card
Multimedia ialah penggunaan komputer untuk menyajikan dan menggabungkan teks, suara, gambar, animasi dan video dengan alat bantu (tool) dan koneksi (link) sehingga pengguna dapat bernavigasi, berinteraksi, berkarya dan berkomunikasi. Multimedia sering digunakan dalam dunia hiburan. Selain dari dunia hiburan, Multimedia juga diadopsi oleh dunia Game.

5.      TV Card
TV Card ialah suatu teknologi perangkat yang dapat menangkap sinyal TV yang bisa ditampilkan ke layar monitor, seperti layaknya televisi dan bisa merekam tayangan televisi disimpan ke dalam hardisk memory komputer.

6.      FM Card
FM Card ialah suatu teknologi perangkat yang dapat menangkap sinyal gelombang radio melalui frekuensi gelombangnya dan dapat mendengarkan siaran radio secara “Live”.

7.      Game card
Game Card ialah suatu perangkat yang berisi beberapa games yang siap untuk di mainkan diperangkat komputer atau perangkat yang lainnya sesuai type game card nya.

8.      Modem Card
Modem ialah berasal dari singkatan MOdulator DEModulator, modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa(Carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa (carrier) yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Secara fisik, modem dapat dibedakan sebagai modem internal dan modem eksternal. Disamping itu , kita mengenal pembagian berdasarkan kecepatan dan cara kerjanya, apakah itu berupa software atau hardware modem.

sumber:





share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Aditya Rizky Sanjaya, Published at 07.02 and have 0 komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar